Sekarang kalau mau merekam suara vocal simpel banget. Bahkan cukup dengan Hp android, hasilnya sudah ngga kalah sama hasil rekaman studio.
Hp zaman now sudah semakin canggih. Berbagai fitur yang ditanam ditawarkan semakin memudahkan pengguna memenuhi kebutuhannya. Begitu juga untuk keperluan kalau mau merekam suara atau vocal. Tinggal download aplikasinya di Play Store, mau gratisan atau berbayar. Pengguna dengan mudah mendapatkan hasil rekaman suara yang berkualitas bagus.
Salah satu aplikasi yang menurut saya sudah mumpuni sebagai aplikasi perekam dan pengedit rekaman suara yaitu Lexis Audio Editor. Bisa didownload gratis di playstore.
Kenapa saya bilang mumpuni ? Tidak lain karena fiturnya yang lumayan lengkap seperti halnya software audio editing yang dioperasikan lewat komputer. Semua itu sudah bisa menjawab kebutuhan dalam proses perekaman atau pengeditan rekaman suara hanya lewat smartphone. Mulai dari Noise Reduction, Normalize, Compressor, Equalizer dan lainnya tersemat dengan kemampuan proses yang cepat.
Ya. Memang tergantung juga dari kapasitas hp android yang digunakan. Tetapi dari segi kelengkapan fitur, aplikasi ini ngga ada salahnya kalau mau dicoba sebagai piranti perekam di smartphone sobat. Hehe ...
Biasanya pada aplikasi organik atau gratisan, pasti provider mengecualikan beberapa fasilitas yang hanya bisa digunakan jika pengguna mengalihkan penggunaannya menjadi pengguna berbayar. Jujur kalau di aplikasi ini juga begitu sih. Tapi cuma dalam 1 hal. Itupun bukan pada ketersediaan fiturnya. Fitur gratis dan berbayarnya sepengetahuan saya selama menggunakannya, mutlak sama ! *asik kan ?
Satu-satunya fitur yang tidak disertakan pada versi gratisnya adalah output format file audio mp3 yang tidak bisa digunakan waktu kita akan menyimpan audio hasil rekaman.
Satu-satunya fitur yang tidak disertakan pada versi gratisnya adalah output format file audio mp3 yang tidak bisa digunakan waktu kita akan menyimpan audio hasil rekaman. Kita baru bisa menyimpan file audio berformat mp3 kalau kita sudah berlangganan atau membeli aplikasi ini.
Format bawaan versi gratis Lexis Audio Editor ini adalah format wav, flac, m4a, aac, dan wma. Format-format audio yang rata-rata sudah tersemat pada fasilitas perekam bawaan android.
Dengan minus penyimpanan file audio mp3 di versi gratisnya, aplikasi ini bisa dibilang tetap jadi pilihan yang tepat kalau sobat ngga mempermasalahkannya. Toh yang penting bagaimana aplikasi ini mampu bekerja cepat dengan fitur editing yang lengkap yang sudah ready to use meski masih di versi gratis.
... yang penting bagaimana aplikasi ini mampu bekerja cepat dengan fitur editing yang lengkap yang sudah ready to use meski masih di versi gratis.
Coba deh sobat cobain sendiri. Kalau sudah buka dan pakai aplikasi ini, baru sobat tahu apa yang sudah saya gambarkan di atas. Cara merekam yang mudah, tinggal edit dan simpan lalu nikmati hasil rekaman suara yang keren dan siap digunakan.
Good Luck. Salam sukses selalu.
Mau gambaran dengan tutorial menggunakan aplikasi ini ? Bisa simak video yang saya upload ke channel YouTube saya. Moga bisa manfaat membantu sobat yang membutuhkan. Terima kasih.
No comments:
Post a Comment